Semenjak dirilis film pertamanya pada 2002 lalu, "Ice Age" memiliki penggemarnya tersendiri. Kini, Fox Animation and Blue Sky Studios tengah menyiapkan film kelimanya, "Ice Age 5".
Mereka mengumumkan akan merilis kisah terbaru Manny cs itu pada musim panas 2016. Sayangnya belum ada keterangan detil mengenai film tersebut.
Ray Romano yang mengisi suara Manny dikabarkan akan kembali di film ini. Sebenarnya, 2016 merupakan jadwal rilis Fox untuk film animasi "Anubis". Namun film tersebut akhirnya diundur untuk 2018 demi "Ice Age 5.
Film kelima "Ice Age" in diharapkan bisa mendulang kesuksesan yang sama seperti pendahulunya. Tahun lalu, "Ice Age: Continental Drift" berhasil meraup USD 874,9 juta (sekitar Rp 10 triliun). Rencananya, "Ice Age 5" akan dirilis pada Juni 2016..
Search
Home » Film » Film Animasi 'Ice Age 5' Sambut Musim Panas 2016
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment