Search
Home » Korea » Kim Woo Bin dan Suzy Paling Diinginkan Diajak Kencan Natal
Kim Woo Bin dan Suzy Paling Diinginkan Diajak Kencan Natal
Posted by Zam on Friday, December 20, 2013
Menjelang Natal, sebuah perusahaan di bidang restoran mengadakan survey. Mereka menanyakan siapakah selebriti yang paling diinginkan untuk diajak makan malam saat Natal. Lalu siapakah selebriti itu?
Ganggangsullae mengadakan survey selama 2-17 Desember terhadap 298 orang dari usia remaja hingga 40-an. Sebanyak 71 dari 151 cewek memilih Kim Woo Bin yang menduduki peringkat satu. Sedangkan 87 dari 141 cowok menyukai Suzy sebagai teman kencan saat Natal.
Untuk selebriti laki-laki ada Lee Min Ho (44 vote) setelah Woo Bin lalu Gong Yoo (21 vote) dan Kim Soo Hyun serta Yoo Yun Suk. Sementara itu di kalangan selebriti wanita Suzy diikuti Park Shin Hye (35 vote), Moon Chae Won dan HyunA.
Sedangkan untuk lokasi kencannya mayoritas memilih taman hiburan (62 vote) diikuti restoran mewah (35 vote) dan resort ski (187 vote). Untuk benda yang ingin dikenakan bersama pasangan saat kencan makan malam Natal juga ditanyakan. Kebanyakan memilih jam tangan atau cincin (129 vote), baju pasangan (97 vote) dan sarung tangan kembar (45 vote).
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment